Survei: 76,2 Persen Masyarakat Percaya terhadap Polri

Date:

Survei: 76,2 Persen Masyarakat Percaya terhadap Polri

Survei Litbang Kompas merilis hasil terbaru soal tingkat kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri. Riset tentang persepsi masyarakat dan evaluasi kinerja kepopisian itu dilakukan pada bulan Oktober 2025.

Berdasarkan hasil survei yang dilansir pada Kamis, 13 November 2025, Polri mendapatkan tingkat kepercayaan masyarakat sebesar 76,2 persen. Jumlah itu dari kategori survei sangat percaya dan percaya.

Survei Litbang Kompas mencatat bahwa adanya peningkatan atau pemulihan kepercayaan masyarakat terhadap Korps Bhayangkara.

Angka tersebut naik pasca-terjadinya kerusuhan pada bulan Agustus 2025 lalu. Citra dan kepuasan publik terhadap Polri kembali menunjukkan kenaikan.

Survei ini sendiri menggunakan metode sampling Multistage Random Sampling yang melakukan pengumpulan data sejak tanggal 9 hingga 16 Oktober 2025.

Baca Juga :  Kapolri: Profesi Satpam Mulia, Sangat Penting Membantu Tugas Kepolisian

Data kuantitatif didapatkan melalui survei tatap muka atau Face to Face yang dilaksanakan di 38 Provinsi . Adapun responden sebanyak 1.200 orang masyarakat umum.

Responden survei sendiri dalam rentang usia 17 sampai 65 tahun untuk pria dan wanita.

Sementara itu, Polri sendiri terus membuka diri untuk menerima semua kritik dan aspirasi dari masyarakat untuk mewujudkan institusi yang diharapkan.

Peningkatan pelayanan prima, respons cepat laporan masyarakat dan sikap humanis menjadi fokus utama Polri dalam melakukan perbaikan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

BuHer Jabat Kabid Humas Polda Metro Jaya, Tokoh di Kota Batu Apresiasi Gaya Kepemimpinannya Malang

BuHer Jabat Kabid Humas Polda Metro Jaya, Tokoh di...

Kadiv Humas Polri : Semangat Kepahlawanan, Energi Membangun Indonesia Maju 10 November 2025  

Semangat Kepahlawanan, Energi Membangun Indonesia Maju 10 November 2025 Kompasiana, Jakarta --- Setiap...

Dikenang Warga Batu, Ini Kisah Humanis Buher, Nyemplung Kali, Dekat Ulama, dan Peduli Disabilitas

Dikenang Warga Batu, Ini Kisah Humanis Buher, Nyemplung Kali,...

Sosok Kombes pol Budi Hermanto,S.I.K,M.Si Masih Terukir Tinta Emas Di Warga Kota Malang

Sosok Kombes pol Budi Hermanto,S.I.K,M.Si Masih Terukir Tinta Emas...