Foto Sopir Camry Terbakar di Senen Akhirnya Terkuak, Ternyata Korban Anak Gubernur Kaltara

Date:

  • Mobil sedan merek Toyota Camry terbakar di Pasar Senen, Jakarta Pusat sempat menjadi misteri. Identitas dua orang menumpangi mobil nahas itu akhirnya terkuak. Ternyata korban adalah anak Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara). Dia punya jabatan mentereng di Polri.

Kabar duka meninggalnya AKP Novandi sebelumnya disampaikan Biro Adpim Pemprov Kaltara melalui akun @kaltaraprov.

“Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun. Jajaran Pemprov Kalimantan Utara mengucapkan duka cita atas berpulangnya AKP Novandi Arya Kharizma, S.I.K., M.Si, Putra Gubernur Kalimantan Utara, Drs. H. Zainal A Paliwang, S.H.,M.Hum di Jakarta,” demikian keterangan di postingan @kaltaraprov, Selasa (8/2/2022).

Pemprov Kaltara membuat postingan tersebut pada hari ini. Mereka menyampaikan doa terbaik untuk almarhum dan keluarga.

“Semoga amal dan ibadah almarhum diterima di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Amin,” ucapnya.

Gubernur Kaltara Zainal Arifin Paliwang sedang berada di Kendari, Sulawesi Tenggara ketika mengetahui anaknya, AKP Novandi Arya meninggal dunia.

Zainal Arifin Paliwang mengikuti agenda rangkaian kegiatan jelang Hari Pers Nasional (HPN) yang dilaksanakan di Kendari.

Hal ini diungkapkan Kabid Informasi Komunikasi Publik Dinas Komunikasi Informatika Statistika Persandian (DKISP) Kaltara, Taqwim.

“Pak Gub sedang di Kendari, menghadiri acara SiWO (Seksi Wartawan Olahraga) kalau tidak salah,” kata Taqwim, Selasa (8/2/2022).

Lebih lanjut, Taqwim menjelaskan, saat ini, Gubernur Kaltara tengah dalam perjalanan dari Kendari menuju Jakarta.

“Informasi dari anggota kami beliau langsung meluncur ke Jakarta,” tuturnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Gubernur Sultra, Ali Mazi, ikut terbang ke Jakarta melayat ke kediaman Zainal Arifin Paliwang.

AKP Novandi Arya Kharizma meninggal dunia dalam kecelakaan mobil yang dikendarainya terbakar di kawasan Senen, Jakarta. AKP Novandi diketahui menjabat Kasat Polair Polres Berau.

“Untuk jumlah penumpang masih di selidiki, yang jelas salah satu korban itu Kasat Polair,” ucap Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Yusuf Sutejo saat dihubungi, Selasa (8/2/2022).

Yusuf menjelaskan keberadaan AKP Novandi di Jakarta untuk menjalani pendidikan kepolisian. Novandi diketahui berangkat ke Jakarta dari 10 Januari 2022.

“Yang bersangkutan berangkat ke Jakarta dalam rangka Pendidikan Kejuruan Polair (Dikjur Polair). Pendidikan ini selama satu bulan, beliau berangkat sejak tanggal 10 Januari hingga 10 Februari,” paparnya.

Polda Kaltim belum menerima keterangan lebih lanjut terkait kecelakaan yang dialami AKP Novandi. Yusuf menunggu informasi dari Polda Metro Jaya.

“Kalau terkait kronologis hingga penyebabnya itu masih diselidiki Polda Metro Jaya. Tapi kalau untuk identitas korban, memang benar Kasat Polair Polres Berau,” katanya.

Novandi Arya diketahui merupakan putra Gubernur Kalimantan Utara, Zainal A Paliwang. Kecelakaan itu diduga terjadi saat pengemudi mobil sedan memacu kendaraan dalam kecepatan tinggi.

“Belum, masih diteliti apakah ada masalah direm atau kebocoran atau akibat benturan,” ucapnya. AKP Novandi Arya adalah putra sulung dari Gubernur Kaltara, Zainal Arifin Paliwang. Novandi Arya diketahui memiliku dua orang adik perempuan.

Saat ini Novandi Arya bertugas di Sat Pol Air Berau, Kalimantan Timur. Putra Sulung Gubernur Kaltara ini sebelumnya juga pernah menjabat sebagai Kasat Pol Air Polres Kukar dan bertugas di KP3 Samarinda.

Sebelum menjadi polisi, Novandi Arya pernah bersekolah di SMA Negeri 1 Kendal. Dalam akun Facebook pribadinya, disebutkan Novandi Arya pernah melanjutkan pendidikan Magister Ilmu Adminisrasi Negara di Universitas Mulawarman.

Diketahui pilihan karir Novandi Arya sebagai polisi ternyata mengikuti jejak sang ayah. Sebelum menjadi Gubernur Kaltara, Zainal Arifin Paliwang adalah seorang polisi dengan pangkat Brigjen.

Sama dengan anaknya, Zainal sebelumnya juga lama berkarir di Pol Air. Hingga akhirnya Zainal menjabat sebagai Wakapolda Kaltara dan pensiun, lalu menjadi Gubernur Kaltara.

AKP Novandi Arya Kharizma meninggal dunia di Jakarta. Putra Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Zainal A Paliwang, itu meninggal dunia akibat kecelakaan.

“Kita dapat informasi almarhum terlibat kecelakaan lalu lintas di Jakarta,” kata Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Yusuf Sutejo, Selasa (8/2/2022).

AKP Novandi diketahui menjabat Kepala Satuan Polisi Air dan Udara (Polairud) Polres Berau Polda Kaltim. Kombes Yusuf mengatakan AKP Novandi berada di Jakarta dalam rangka mengikuti pendidikan kepolisian. “Benar yang bersangkutan dalam rangka tugas pendidikan di Jakarta. Almarhum merupakan Kasat Polisi Air Polres Berau,” katanya.

Dia mengatakan AKP Novandi diduga mengemudikan mobil jenis sedan merek Toyota Camry bernomor polisi B-1102-NDY di Jalan Raya Pasar Senen atau tepatnya di seberang Terminal Bus Pasar Senen, Jakarta Pusat. Kecelakaan itu terjadi pada Senin (7/2) sekitar pukul 00.30 WIB.

Terpisah, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Zulpan juga membenarkan bahwa Novandi adalah korban tewas dalam insiden sedan terbakar di Senen, Jakpus. “Benar, AKP Novandi salah satu korban tewas. Nanti dirilis selengkapnya,” kata Zulpan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah

Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa...

Polresta Bulungan Kawal Kampanye Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara dengan Cooling System

Polresta Bulungan Kawal Kampanye Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur...

Pencarian Korban Tenggelam Terus Dilakukan, Polresta Bulungan : Kendala Cuaca, Korban Belum Ditemukan

Pencarian Korban Tenggelam Terus Dilakukan, Polresta Bulungan : Kendala...